skip to main content

Menjaga kesehatan adalah cara yang sangat baik untuk memulai tahun yang baru, dan ada banyak cara melakukannya sehingga cukup mudah untuk mencari sesuatu yang cocok bagi kamu. Namun, kesehatan dan kebugaran bukan hanya tentang olahraga atau makanan, melainkan juga tentang target yang kamu tentukan.

Memiliki target adalah satu langkah pertama terpenting saat kamu berusaha mengubah kebiasaan. Dengan adanya target, kamu jadi punya tujuan dan motivasi untuk terus berjuang. Sayangnya, tanpa target yang tepat, bisa saja kamu takkan pernah meraihnya.

Kamu perlu menentukan target yang memang bisa kamu capai karena hal ini memberikan motivasi untuk tetap positif dan menempuh perjalanan. Inilah cara yang sehat untuk menjalaninya, agar kamu tidak memaksakan diri dan akhirnya mengalami sakit atau cedera.

Ini yang perlu kamu ketahui tentang menentukan target yang sehat:

 

Bersikap realistis

 

Ya, pada akhirnya kamu mungkin mau memanjat Gunung Everest atau menurunkan setengah berat badanmu, tapi keduanya sebaiknya tidak menjadi tujuan awalmu. Kamu perlu memulai dengan target yang lebih sederhana, dan menentukan target yang bisa kamu tingkatkan dan capai dalam jangka waktu tertentu.

Kalau ingin menurunkan berat badan, misalnya, perhatikan periode waktu yang sehat untuk melakukannya. Ini akan memberi gambaran dalam menentukan target mingguan, dan berapa target berat badan yang kamu mau turunkan dalam beberapa bulan.

Ini berarti sukses menjadi lebih dekat, sehingga kamu bisa merayakan kesuksesan-kesuksesan kecil yang akan membuatmu terus berjuang sampai mencapai tujuan akhirmu.

 

Beri waktu ekstra untuk dirimu

Meningkatkan kesehatan dan kebugaran tidak bisa terjadi dalam semalam. Kamu perlu kerja keras. Meskipun kamu perlu terus mengikuti rencana dan rutinitasmu, kamu juga perlu beristirahat sesekali dan ini perlu dimasukkan dalam targetmu.

Berikan dirimu waktu ekstra untuk mencapai target, agar kamu punya kesempatan untuk ‘malas’ sekali-sekali. Tidak ada gunanya berusaha keras jika kamu tidak menikmatinya, jadi longgarkanlah peraturanmu sesekali.

Memiliki waktu ekstra untuk mencapai poin tertentu akan meningkatkan kemungkinan untuk mencapai target tanpa terlalu stres. Jika kamu mencapai targetmu sebelum waktunya, itu adalah bonus.

 

Tahu cara mengukur kesuksesan

Seperti halnya kamu mengetahui cara berusaha mencapai target, kamu juga perlu tahu cara mengukurnya. Kamu akan dapat mengukur kemajuan dan melihat apa yang cocok untukmu dengan lebih baik.

Jika berbicara tentang berat badan, putuskan apakah targetmu menurunkan kilogram atau centimeter. Kamu bisa mengukur keduanya, tapi mungkin angka-angka tersebut tidak turun bersama-sama dan targetmu bisa tak sejalan. Pilih satu fokus utama dan gunakan ini untuk memantau perkembanganmu.

Untuk kebugaran, kamu bisa memakai jumlah langkah, berapa kilometer jarak larimu, jarak renangmu atau berat beban yang kamu angkat, sebagai target. Namun, jangan pakai terlalu banyak pengukuran karena ini akan membuatmu bingung.

 

Catat!

Mencatat aktivitasmu atau menggunakan aplikasi Chubb LifeBalance untuk melacaknya akan menjadi bukti kerja kerasmu, serta menunjukkan apakah ada perubahan atau keputusan yang menghambat kemajuanmu. Kamu juga tidak akan bingung sejauh apa kemajuanmu, karena kamu bisa melihat berat badanmu sudah turun berapa banyak dan apakah waktu larimu sudah lebih cepat.

Mencatat membuat kamu bertanggung jawab atas semua keputusan, dan akan membantu kamu melihat apakah kamu sudah mengambil pilihan yang baik untuk kesehatan. Cari cara untuk melakukannya dengan nyaman dan mudah, agar kamu mencatat dengan benar dan tidak curang.

Menggunakan aplikasi Chubb LifeBalance adalah cara yang sangat mudah untuk mengecek kemajuan, karena bisa diunduh ke ponsel dan bisa diakses dari mana saja. Aplikasi ini menunjukkan Skor Kesehatan personal, mengingatkan tentang hal-hal yang akan memengaruhi kesehatan, dan menghubungkan dengan teman-teman.

Menentukan target dengan menggunakan tips di atas akan membantu agar targetmu sehat, dapat dicapai, dan cocok dengan diri sendiri. Ini juga berarti kamu bisa merayakan setiap kesuksesan, yang akan menjadikan kerja kerasmu layak diperjuangkan.