Lompat ke konten utama
Kesehatan Fisik

5 Cara Praktis Menjaga Kesehatan Saat Pergantian Musim

03/2023
couch potato

Apakah Anda atau orang-orang di sekitar Anda sedang terkena penyakit flu seperti batuk, pilek, demam meriang?

Pada saat pergantian musim atau sering disebut juga sebagai pancaroba, banyak orang yang mudah terserang penyakit seperti disebutkan di atas. Penyebab utamanya adalah perubahan cuaca yang cepat dari dingin ke panas atau sebaliknya membuat sistem imunitas tubuh menjadi kurang sensitif terhadap virus dan bakteri jahat.

Untuk mencegah tubuh jatuh sakit di musim pancaroba, ada beberapa cara praktis sekaligus hemat yang dapat Anda lakukan. Berikut ini merupakan pilihan cara menjaga kesehatan yang telah dirangkum untuk Anda:

 

1. Tidur cukup

Bagi Anda yang sibuk dan memiliki banyak aktivitas, waktu tidur selama 7 hingga 9 jam per hari akan terasa terlalu lama. Namun, usahakan agar jumlah jam tidur Anda mendekati waktu ideal tersebut terutama pada saat pancaroba seperti sekarang. Tidur cukup merupakan cara termurah dan terbaik untuk memulihkan metabolisme tubuh sekaligus mengembalikan kesegaran fisik.

 

2. Hindari jajanan di tempat terbuka

Jajanan di pinggir jalan memang cukup menggoda, baik dari tampilan maupun dari harganya. Namun, Anda sebaiknya mengurangi atau menghindari jajanan yang tidak tertutup. Potensi makanan tersebut sudah tercemar bakteri atau virus penyebab sakit flu dan semacamnya cukup besar karena kontak dengan udara bebas.

 

3. Minum teh herbal

Selain rasanya yang nikmat, teh herbal memiliki fungsi untuk melegakan kerongkongan dan mengurangi gejala batuk pilek yang sering terjadi saat pancaroba. Anda dapat meminum teh herbal ini secara rutin saat jam kerja atau pulang di rumah. Bubuhkan jahe atau daun mint bila Anda menyukainya untuk semakin memperkaya cita rasa teh herbal.

 

4. Lakukan olahraga ringan

Olahraga merupakan cara lain yang dapat Anda lakukan untuk menjaga kesehatan tubuh saat pergantian musim. Anda tidak perlu mengeluarkan uang untuk pergi ke gym atau mengikuti kelas olahraga. Cukup luangkan waktu 15 hingga 30 menit saat bangun tidur dan menjelang mandi di malam hari. Anda dapat melakukan olahraga ringan seperti push upsquat jumpsit up, atau berlari di tempat.

 

5. Cuci tangan yang bersih

Pada pergantian musim, bakteri dan virus penyebab penyakit mudah ditemukan di mana-mana. Tangan Anda bisa jadi membawa bakteri dan virus tersebut. Sebaiknya, Anda selalu mencuci tangan dengan sabun hingga bersih setiap sebelum makan sesuatu dan pulang ke rumah. Bawalah sabun antiseptik saat bepergian untuk berjaga jika tidak ada sabun di tempat Anda akan cuci tangan.

Demikianlah beberapa cara praktis sekaligus hemat untuk menjaga kesehatan pada saat pancaroba. Kemungkinan Anda untuk menangkal penyakit-penyakit yang sering muncul saat pergantian musim menjadi lebih tinggi setelah melakukan berbagai cara di atas.